Kepala Staf Kodim 1311/Morowali Hadiri Upacara HUT Satpol PP Ke-73 HUT Satlinmas Ke-61 dan HUT Damkar Ke-104 Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah

Tampak Kasdim 1311/Morowali Menghadiri Upacara Bertempat di Alun-alun Rujab Bupati Morowali

Pada hari Senin tanggal 13 Maret 2023 pukul 08.00 Wita, bertempat di Alun-alun Rujab Bupati Morowali Desa Matansala Kec. Bungku Tengah Kab. Morowali, telah dilaksanakan Upacara HUT Sat Pol PP Ke-73, HUT Satlinmas Ke-61 dan HUT Damkar Ke-104 Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah, bertindak selaku Komandan Upcara Asfar,S.STP (Sekretaris Sat Pol PP Kab. Morowali), Inspektur Upacara (Drs. Muhammad Nizam, SH (Kasat Sat Pol PP Provinsi Sulawesi Tengah), yang diikuti peserta upacara dan tamu undangan ± 300 orang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain :

  1. Bupati Morowali (Drs. Taslim)
  2. Ketua DPRD Kab. Morowali (Kuswandi)
  3. Dandim 1311/Morowali diwakili Kasdim 1311/Morowali (Mayor Inf David Lunta)
  4. Kapolres Morowali (AKBP Supriyanto)
  5. Para Pimpinan OPD Kab. Morowali
  6. Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Morowali (H. Asat Latopada, S.Ag)

Adapun susunan pasukan Upacara :
1 Satu Peleton Personil Kodim 1311/ Morowali
2.Satu Peleton Personil Brimob Morowali
3 Satu Peleton Personil Polres Morowali
4 Satu Kompi Personil Satpol PP Morowali
5 Satu Peleton Damkar Morowali
6.Satu Peleton Personil Sat Pol PP Kabupaten Poso.
7.Satu Peleton Satlinmas Kabupaten Morowali
8.Satu Peleton Personil Sat Pol PP Kabupaten Morowali utara

Dalam Amanatnya Inspektur Upacara yang intinya :

Mengimbau kepada jajaran Satpol PP, Satlinmas, dan damkar agar terus memperkuat profesionalitas dan integritas dengan mempertahankan sikap humanis agar memberikan kenyamanan bagi
masyarakat dan pelaku usaha untuk beraktivitas.

Agar kedepan Satpol PP, Satlinmas dan Damkar terus meningkatkan kesiapsiagaan dalam menjaga kamtibmas mengingat menuju pesta demokrasi tahun 2024 agar tercipta kondusivitas di masyarakat sehingga proses demokrasi
dan pemulihan ekonomi dapat berjalan beriringan.

Tinggalkan komentar