
Morowali,- Komandan Kodim 1311/Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto M.Sc, pimpin upacara pelepasan Pindah satuan dan penerimaan Anggota Baru Kodim 1311/Morowali bertempat di Aula Kodim 1311/Morowali Jln.KTM Fonuasingko, Desa Bahomohoni, Kecamatan Bungku tengah Kabupaten Morowali. Rabu (03/05/2023).
Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto M.Sc dalam sambutannya menyampaikan kegiatan pindah satuan ini merupakan implementasi dari pembinaan personel dan sebagai bentuk penghormatan bagi mereka yang melaksanakan pindah satuan, yang mana hal ini merupakan hal biasa dilingkungan TNI dikaitkan dengan tuntutan tugas, tanggung jawab dan jabatan.
“Saya lepas anggota yang pindah satuan, penghargaan yang setinggi-tingginya atas kinerja dan bakti selama berdinas di Kodim 1311/Morowali.

Lebih lanjut, ia berpesan kepada anggota yang pindah satuan untuk membawa setiap hal yang baik dari Kodim 1311/ Morowali ketempat tugas yang baru.
“Selamat jalan, selamat bertugas di satuan baru, jaga hubungan baik dan silaturahmi yang selama ini terjalin kepada rekan-rekan dan atasan, bawa apa yang baik dari sini tingkatkan serta kembangkan di tempat tugas yang baru, sampaikan salam kami kepada keluarga semoga kedepan kita dapat sama-sama menjalankan tugas dengan lebih baik,” pungkas Letkol Inf Constantinus Rusmanto M. Sc.
Untuk personel yang pindah satuan Dandim menyampaikan ucapan terimakasih atas pelaksanaan tugas dan pengabdian selama ini. Apa yang diperoleh selama melaksanakan tugas diharapkan bisa dijadikan sebagai bekal untuk memasuki pengabdian berikutnya di masyarakat.
“Tetaplah berkarya, mengabdi dan bermanfaat bagi masyarakat, juga terus jalin silaturahmi,” pesan Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto M.Sc,

Dandim 1311/Morowali juga memberikan piagam penghargaan kepada anggota yang pindah satuan sebagai ucapan terimakasih satuan atas dedikasi dan kerjasama selama melaksanakan tugas di satuan Kodim 1311/Morowali.
Diakhir upacara Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto M.Sc, bersama Kasdim 1311/Morowali Mayor Inf David Moltan Lunta memberikan ucapan selamat dan dilanjutkan foto bersama. (Pendim 1311/Morowali).
